Minggu, Desember 3, 2023
BerandaDaerahSambut Ramadhan Dengan Menggelar Hiburan Kuda Lumping Dan Debus

Sambut Ramadhan Dengan Menggelar Hiburan Kuda Lumping Dan Debus

Cilacap-kabarekspres.id || Desa Sindangsari Kecamatan Majenang Kabupaten Cilacap jawa tengah sambut bulan ramadhan dengan Pagelaran Kuda Lumping dan juga Debus dari Perkumpulan Seni Sari Mustika Budaya Kecamatan tersebut.

Antusias warga masyarakat untuk menyaksikan maupun menonton pagelaran kesenian tradisi yang sudah langka sehingga menarik warga untuk melihat langsung sebagai ajang hiburan jelang bulan ramadhan.

Ada yang menarik ratusan warga yang hadir justru di dominasi generasi muda berdesakan untuk menyaksikan pagelaran tersebut, pagelaran dimulai dari pukul 13.30 wib sampai selesai pukul 17.00 wib penonton tetap bertahan hingga selesai.

Ketua komisi D DPRD Cilacap Didi Yudi Cahyadi menyampaikan kepada Kabar Ekspres dirinya sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini, pagelaran kesenian tradisi dalam menyambut bulan Ramadhan juga memberikan hiburan rakyat bagi masyarakat.

Kami melihat masyarakat masih tetap antusias menonton kesenian tradisi ini, terutama generasi muda yang memang mendominasi menonton dan sangat mencintai budayanya dan jarang yang nganggap maupun tontonan seperti ini ujar Didi.

Didi mengharapkan kesenian tradisi seperti kuda lumping, debus, ronggeng, sintren, wayang golek tetap lestari dan ada diminati masyarakat sebagai sarana hiburan rakyat, tentunya dengan kesenian tradisi lainnya tetap lestari dan diminati masyarakat sebagai saran hiburan dan juga ajang silaturahmi warga terangnya.

“Selain itu kita di Komisi D akan mendorong agar nantinya grup kesenian yang sudah terdaftar, mendapatkan bantuan dari Pemerintah mengenai kebutuhan sarana dan prasarana,” pungkasnya

Pagelaran tersebut berjalan lancar, tertib dan aman dari awal sampai akhir yang ditonton ratusan warga setempat.

Red/K.E

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments