Program Baru Disdukcapil OKU Penerbitan Akta Perkawinan

admin

Pegawai Disdukcapil OKU saat memberikan secara kangsung akta perkawinan dan IKD kepada pasangan yang baru menikah

KABAREKPRES. ID– Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil OKU) kembali melakukan trobosan dengan membuat program baru yakni jemput bola penerbitan akta perkawinan di tempat ibadah khususnya non muslim. 

“Ini kami programkan dikarenakan banyak sekali saudara saudara kita yang non muslim ini belum mempunyai akta perkawinan mereka hanya memiliki surat nikah  Jadi solusi yang terbaik kami terjun ke lapangan. Alhamdulillah ini sudah berjalan, “ucap Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil OKU) Suryadi pad Jumat (7/2/2025). 

Sebelumnya program jemput bola Identitas Kependudukan Digital (IKD) telah diinisiasi Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil OKU Suryadi sejak tahun 2024 lalu. Ditahun ini program-program tersebut terus dilakukan guna membantu masyarakat untuk mendapatkan IKD. 

Kepala Disdukcapil OKU Suryadi mengungkapkan, program dan Inovasi yang dilakukan pihaknya tidak lain dilakukan sebagai wujud melakukan pelayanan maksimal kepada seluruh masyarakat di Kabupaten yang berjuluk Sebimbing Sekundang ini. 

Baca Juga :  Tiga Hari Tiga Malam Listrik Padam, PLN Baturaja Tak Merespon Keluhan Warga!

“Benar kami terjun langsung kemasyarakat sejak tahun 2024 lalu, ke desa-desa dan sekolah serta tempat ibadah dan kerumah sakit ibu dan anak untuk melayani masyarakat penerbitan dokumen kependudukan, perekaman eKTP pergantian eKTP, percetakan akte kelahiran, pergantian akte kelahiran, pencetakan kartu kematian, KIA dan yang terbaru jemput bola pembuatan akte perkawinan,”terang Suryadi kepada portal ini. 

Program dari Disdukcapil OKU berupa langsung jemput bola pembuatan IKD ini dipastikan Suryadi tidak mengesampingkan pelayanan di kantor. “Bahkan kami tetap melayani masyarakat di kantor baik secara online dan online, ” Katanya. 

Suryadi mengungkapkan program baru yang dijalankan menerbitkan akta perkawinan langsung cetak ditempat dilakukan pihaknya menyasar saudara saudara yang beragama non muslim. Hal ini dilakukan menurut data yang dimiliki pihaknya masih banyak yang tidak memiliki akta perkawinan. 

Baca Juga :  "Sayangi OKU", Gratiskan Tagihan Air Khusus Panti Asuhan dan Tempat Ibadah Selama Bulan Ramadhan

“Seperti kemarin kamu langsung mendatangi vWihara Budhi Kaya Buddhist Center Jalan Nawawi Al Haj Ogan 4 Desa Tanjung Baru Kecamatan Baturaja Timur pernikahan Micael dan Cerli  yang menikah langsung kita buatkan IKD termasuk akta perkawinan. 

Alhamdulillah semua program ini bisa berjalan pada tahun ini kami telah  lakukan jemput bola termasuk juga mendatangi sekolah melakukan perekaman siswa yang sudah berumur 17 tahun langsung mendapat eKTP jadi tidak perlu menunggu beberapa hari, “katanya.

Suryadi berharap program jemuput bola pembuatan Identitas Kependukan Digital (IKD), dapat berlanjut guna membantu masyarakat. 

“Harapan kami program ini bisa dirasakan masyarakat jadi masyarakat tidak susah untuk mendapat IKD, “harapnya.(tin)

Related Article

Tags